Pada hari Ahad (Minggu) setengah hari pagi Warga muslim Blok A Griya Martubung II Tangkahan kembali mengadakan Gotong Royong untuk Pembangunan Mushollah Al-Hidayah, alhamdulillah sudah dipasang Batu Bata sampai batas elevasi 0.00, atas elevasi untuk lantai Mushollah. Meskipun baru sekitar 50% selesai untuk pasangan batu bata ini, tetapi ini bisa menjadi pemacu kita untuk bekerja lebih cepat lagi.
Semoga dengan gotong royong ingin semakin mempererat tali Shiraturrahin Warga Muslim dan mengokohkan Ukhuwah. Dengan Terjalinnya ikata Ukhuwah dan semangat kebersamaam dalam mewujudkan Program Pembangunan Mushollah ini serta dengan Visi dan Misi yang sama, dan ditambah dengan Bantuan Materiil, dan Sprituil, Mushollah kita akan cepat terwujud.
Mushollah yang diperkirakan akan menelan biaya sekitar 300 juta ini, (dengan harga maerial dan upah saat ini) sangat membutuhkan uluran tangan kita semua para kaum muslimin untuk turut berpartisipasi mewujudkan pembanguan Mushollah ini.
Kami Panitia menghimbau agar para Umat Muslim di manapu berada dapat memberikan bantuan itu, sebagai wujud Syukur kita
Semoga kita senantiasa selalu menjadi orang yag senantiasa bersyukur atas nikmat dan karuniah Allah Swt. Amin.
(Seksi Pembangunan)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar